Olahraga teratur adalah pilihan pertama, sedangkan makanan sehat tertentu juga dapat meningkatkan kekebalan tubuh. Nutrisi yang sehat akan memberikan imunitas bagi tubuh sehingga tidak mudah terserang penyakit.
Ada jenis makanan yang memiliki dampak baik bagi kesehatan tubuh, ada juga makanan yang malahan mengikis daya tahan tubuh. Apa saja makanan yang harus dikonsumsi supaya daya tahan tubuh meningkat?
11 Makanan Super Yang Menguatkan Imunitas Tubuh
1. Kacang Almond
Almond mengandung mineral, protein, dan vitamin seperti zinc, vitamin E, dan omega-3. Perbanyak makan kacang untuk menurunkan resiko serangan berbagai penyakit kronis. Kondisi tertekan akan menurunkan imunitas tubuh Anda. Almond kaya akan vitamin E yang menguatkan kekebalan tubuh dalam melawan penyakit. Kacang almond juga dilengkapi dengan riboflavin, niacin, dan vitamin B yang membantu menghilangkan stres.
2. Jamur
Jamur merupakan makanan yang kaya akan gizi. Jamur dilengkapi dengan antioksidan, dan selenium yang punya kemampuan untuk mencegah flu. Jamur dapat menaikkan jumlah sel darah putih yang sangat dibutuhkan untuk meningkatkan sistem imunitas tubuh, disebabkan riboflavin dan niacin yang ada padanya. Studi menunjukkan bahwa jamur maitake, reishi, dan shitake bersifat antibakteri yang berpotensi untuk mencegah tumor. Jamur mengandung jumlah tinggi zinc yang berguna untuk mencegah rambut rontok dan jerawat.
3. Bawang Putih
Meski memiliki aroma menyengat dan terasa getir di lidah, bawang putih sangat bermanfaat bagi kesehatan. Allicin yang terdapat di dalamnya merupakan senyawa kuat yang berpotensi untuk membunuh bakteri dan mencegah infeksi. Bawang putih bersifat anti bakteri dan anti viral, yang membantu proses pembentukan sel darah putih. Bawang putih efektif dalam melancarkan sirkulasi darah dan pengaturan hormon tubuh. Antioksidan khusus yang ada di dalamnya berguna untuk meningkatkan imunitas tubuh, juga melawan bakteri H pylori penyebab kanker perut dan bisul. Potong-potong bawang putih terlebih dahulu dan biarkan selama 15 menit, sebelum dimasak. Hal ini akan membuat enzim di dalamnya menjadi aktif.
4. Kubis
Sayuran ini mengandung cukup glutamin, yaitu asam amino esensial yang hanya dapat diperoleh dari luar tubuh. Perbanyak konsumsi kubis untuk meningkatkan daya tahan tubuh Anda.
5. Yoghurt non lemak
Susu olahan ini kaya akan lactobacillus, bakteri yang berguna untuk meningkatkan imunitas tubuh dan mampu untuk melawan infeksi dan kanker.
6. Buah Berry
Golongan bua berry seperti blueberry ataupun strawberry, dilengkapi dengan banyak vitamin C dan bioflavonoid yang berfungsi sebagai antioksidan yang mampu mencegah kerusakan sel-sel tubuh dari radikal bebas.
Acai berry mengandung anthocyanin, sejenis antioksidan yang mampu untuk mencegah tanda-tanda penuaan dini dan serangan berbagai penyakit. Buah elderberry yang diekstrak juga dapat melawan virus flu, dan membantu proses penyembuhan terhadap flu.
7. Teh
Baik teh hijau maupun teh hitam mengandung polifenol dan flavonoid, yang punya kemampuan untuk melawan penyakit akibat radikal bebas.
8. Daging Ikan
Ikan mengandung banyak asam lemak omega 3 yang merangsang aktifitas sel darah putih.
9. Bayam
Asam folat yang dikandung oleh bayam, membantu perbaikan DNA dan pembentukan sel baru. Bayam juga tinggi jumlah serat dan antioksidan lainnya seperti vitamin C.
10. Gandum
Gandum dilengkapi dengan beta glucan, bersifat menguatkan imunitas tubuh (immunopotentiator). Gandum juga tinggi kandungan anti mikroba dan antioksidan.
11. Jahe
Segelas minuman jahe berdampak baik untuk menjaga daya tahan tubuh Anda. Jahe mengandung antioksidan, mineral, dan anti mikroba.
Itulah beberapa macam makanan yang dapat meningkatkan imunitas tubuh. Baca: Deretan Makanan Yang Memiliki Karbohidrat Tinggi! Konsumsi makanan dan minuman tersebut akan membuat tubuh lebih mampu untuk melawan serangan penyakit. Jangan abaikan olahraga secara teratur dan konsumsi makanan sehat lainnya.
foto: kacang-almond allonlinefree.com
0 Response to "11 Makanan Super Yang Menguatkan Imunitas Tubuh"
Posting Komentar