8 Cara Mengobati Panu Dengan Bahan Alami

Menjaga kebersihan tubuh termasuk wajah sangat diperlukan, untuk mendapatkan tubuh sehat dan cantik. Salah satu masalah yang dapat mengurangi bahkan merusak kecantikan kulit adalah panu. Gangguan pada kulit ini di dunia medis disebut sebagai tinea vesicolor, dimana timbul bercak dan rasa gatal saat tubuh berkeringat. Umumnya bercak ini berwarna putih, coklat, ataupun merah. Penyebab panu adalah jamur candida albicans. Penyakit kulit ini bersifat menular.


8 Cara Mengobati Panu Dengan Bahan Alami
Penyebab Umum Penyakit Panu
  • Aktivitas terlalu berat sehingga kulit dipenuhi keringat.
  • Gesekan oleh lipatan kulit paha pada orang gemuk.
  • Penggunaan pakaian ketat yang tidak dapat menyerap keringat.
  • Cuaca terlalu ekstrim.
  • Kelamaan mengkonsumsi hormon dan antibiotik.
  • Kebersihan tubuh tidak dijaga.

Walaupun bukan termasuk penyakit berbahaya, panu dapat mengurangi rasa percaya diri dan membuat kita merasa tidak nyaman. Dampak dari penyakit panu adalah mengurangi produksi pigmen kulit, bahkan membuat kulit menjadi bersisik.


8 Cara Mengobati Panu Dengan Bahan Alami


Cara mengobati panu dengan obat kimia kadang menimbulkan iritasi dan dampak lain, bagi orang yang memiliki kulit sensitif. Jika Anda memilih bahan alami, berikut ni dapat digunakan untuk mengatasi panu:

1. Lengkuas

Tanaman rempah ini juga efektif dalam mengobati panu. Senyawa aktif yang terdapat di dalamnya mampu menghambat pertumbuhan jamur panu. Ambil rimpang lengkuas, patahkan menjadi beberapa bagian atau parut. Oleskan cairan yang keluar, ke bagian kulit  yang timbul panu. Setelah 10 menit berlalu, bilas menggunakan air hangat.

2. Daun pare

Ambil beberapa lembar daun pare, tumbuk dan campur dengan kapur sirih. Setelah kedua bahan tercampur rata, balurkan pada bagian kulit yang berwarna putih atau hitam akibat panu. Lakukan perawatan ini di waktu pagi dan sore hari.

3. Minyak pohon teh


Minyak yang diperoleh dari tanaman teh ini mampu mengatasi berbagai masalah kulit termasuk juga panu. Cukup dengan menerapkan pada kulit yang bermasalah. Lakukan cara ini setiap hari berturut-turut selama 2 minggu.

4. Lidah buaya

Lidah buaya tidak hanya berguna untuk melebatkan rambut, tapi juga dapat melenyapkan panu di kulit. Caranya cukup dengan menggosokkan gel lidah buaya pada area kulit yang muncul bercak putih.

5. Bawang Putih

Jika Anda sedang menderita sakit gigi atau jerawat, maka bawang putih adalah bahan alami yang cocok untuk dicoba. Selain itu, bawang putih mengandung yang ampuh untuk melawan jamur penyebab panu. Potong-potong bawang putih, agar airnya keluar. Gosokkan pada bercak putih karena panu, diamkan sejenak hingga airnya meresap ke dalam kulit. Bilas setelah selesai.

6. Belerang

Belerang mengandung mineral yang telah sangat terkenal khasiatnya untuk mengatasi berbagai masalah kulit, termasuk panu. Mineral. Cara membuat ramuannya dengan mencampur belerang yang telah ditumbuk halus, dengan air jeruk nipis dan minyak kelapa. Aplikasikan pada kulit yang muncul bercak putih. Cukup lakukan setiap pagi dan sore dengan rutin, sampai panu pergi tak kembali.

7. Belimbing

Belimbing kaya akan vitamin C yang berguna untuk meluruhkan sel-sel kulit mati, dan membunuh bakteri penyebab panu. Tumbuk buah belimbing, campur dengan kapur sirih. Terapkan pada area kulit yang bermasalah. Bahan ini dapat diganti dengan belimbing wuluh. Lakukan pengobatan setiap pagi, siang, dan malam hari.

8. Teh dan Cuka apel

Campurkan 1 sendok makan cuka apel dengan 1 cangkir teh. Aduk hingga merata kedua bahan, oleskan pada kulit yang terkena panu.

Silahkan coba cara mengobati panu dengan salah satu bahan alami di atas. Baca juga: Cara Mengobati Eksim Dengan Bahan Alami! Jangan menggunakan salah satu dari bahan di atas, jika kulit  Anda alergi terhadapnya.

foto: kulit-gatal blog.scratchmenot.com

Baca Juga Lainnya:

0 Response to "8 Cara Mengobati Panu Dengan Bahan Alami"

Posting Komentar